Tuesday, September 14, 2010

. Sebuah tamparan .


Inilah hidup, dimana kita ga bisa nentuin jalan apa yang kita mau untuk hidup kita. Kita ga punya kuasa buat apapun yang akan terjadi dalam hidup kita. Kita semua bisa berharap dan berharap atas segala ssuatu yang menurut kita baik, tapi bukan kita yang menentukan apakah ssuatu yang kita mau, pasti terjadi. Lagi lagi semua bukan kuasa kita. Kita sebagai manusia, makhluk Tuhan cuma bisa berharap dan menanti apa yang akan Tuhan gariskan untuk kita. Sebesar apapun keinginan kita, kl Tuhan udh ga ngijinin hal itu pasti ga akan kejadian.
Orang yang gampang putus asa pasti akan menyalahkan apa yang telah Tuhan gariskan buat kita. Semua yang baik di mata kita, belum tentu baik dimata Tuhan, karena Tuhan punya rencana yang lebih baik yang udh disiapkan buat kita. Hanya saja sebagai manusia kita terkadang kita ga bisa menerima dan ga bisa memahami apa yang akan digariskan Tuhan untuk hidup kita. Sedih, senang, semua udh diatur oleh Tuhan. Tuhan-lah yang memegang segala sesuatu. Tuhan-lah yang menentukan ke arah mana hidup kita akan berjalan. ke arah mana hiduo kita akan dibelokkan. Ke arah mana hidup kita akan dilanjutkan.

Hari ini, gw jadi sangat trenyuh atas berita duka yang dtg di siang hari ini. Jujur gw memang org yg paling gampang sedih kl denger2 berita yang begini. tapi berita yang kali ini jujur bikin gw pengen nangis. entah kenapa. Sedih banget denger berita yang satu ini.

Blog... Hari ini gw denger berita duka cita dari temen gw. Gw sebenernya ga pernah deket sm org ini, tp entah kenapa hari ini gw merasakan apa yang lg dia rasakan skrg. Sedih. itu yang gw rasain sekarang. Rasanya pengen nangis dengernya. Gw mikir apa jadinya kalo gw jadi dia? Apa yang akan gw lakukan? Apa yang akan terjadi kalo gw seperti dia? Ekspresi apa yang harus gw keluarin ketika gw kehilangan 2 orang yang sangat amat gw cintai dalam satu waktu? dalam 1 hari.
Ya ALLAH.. kuatkanlah temanku ini ya ALLAH.. berikanlah ia ketabahan dan kekuatan untuk menghadapi cobaan yang maha berat ini ya ALLAH.. karna hanya Engkaulah yang dapat menguatkannya, hanya Engkaulah yang dapat membuatnya tabah, hanya Engkaulah yang dapat membuatnya bertahan, hanya Engkaulah yang dapat membuatnya tetap terus menjalani hidup ini tanpa menambah apa yang telah menimpanya sekarang. Tolong ya ALLAH.. aminn

at last.. gw cuma mau bilang, mulai sekarang hargai semua yang kalian punya. Jangan pernah memikirkan apa yang telah tiada, karna suatu saat waktu sesuatu yang kalian punya menjadi tiada makan kita akan merasa sangat menyesal, menyesal karna ketika kita memilikinya, kita tidak pernah mengindahkannya sampai sesuatu itu tiada. this is just a lesson for me. Gw harus lebih menghargai segala sesuatu yang gw punya.

"i have to focus with what i have, not with what i dont have."

No comments:

Post a Comment

do leave comments dear...
i'll catch u back as pretty soon as possible
ur comment is my pleasuree :)